Wednesday, August 30, 2006

Pameran Buku IKAPI di Surabaya

Hadirkan 50 Penerbit, Janjikan Diskon

SURABAYA - Ikatan Penerbit Indonesia (IKAPI) kembali menyapa warga metropolis melalui pameran buku. Jika sebelumnya menampilkan buku-buku bernuansa Islami, kali ini temanya lebih umum, Menyatu dengan Alam, Surabaya Book Fair (SBF) 2006.

Sebanyak 50 penerbit menempati 70 stan yang disediakan di BG Junction lantai UG. Di antaranya, penerbit ternama, seperti Erlangga, Yudhistira, Gema Insani Jawa Timur, serta cabang-cabang IKAPI daerah. Pameran resmi dibuka kemarin hingga 3 September mendatang.

Bukan hanya buku dan komik, pengunjung bebas menjelajah stan-stan yang juga menyediakan ensiklopedi dan majalah. "Pameran kali ini lebih besar daripada sebelumnya setelah meilhat animo masyarakat ternyata cukup besar," ungkap Oky Narna Putra selaku ketua panitia.

Sebelum menggelar pameran, Oky dan rekan-rekannya di IKAPI membagi-bagikan polling kepada masyarakat untuk mengukur animo. "Hasilnya, mereka ternyata meminta pameran buku di Surabaya tetap digelar," jelas pria yang menjabat sebagai kepala Bidang Organisasi dan Hukum IKAPI itu.

Menurut Oky, sasaran utama BSF 2006 adalah anak-anak usia sekolah. Beragam bacaan untuk anak-anak dan keluarga tersedia dalam pameran tersebut. "Ini sebagai salah satu usaha meningkatkan tingkat baca masyarakat. Kami juga menyediakan diskon," papar pria 37 tahun itu.

Selain pameran buku, SBF 2006 diisi bermacam-macam lomba. Yakni, lomba mewarnai, mendongeng, mengarang, menggambar, paduan suara, dan festival band akustik. "Tema lomba sesuai tema besar kami, yaitu Menyatu dengan Alam. Ini bertujuan agar anak-anak lebih peduli dan cinta lingkungan," lanjutnya.

Pada hari pertama pameran kemarin, pengunjung belum begitu ramai. Beberapa stan belum sepenuhnya rampung ditata. "Biasanya memang begitu. Hari-hari selanjutnya pasti ramai," kata Ilyas Partoguan, salah satu penjaga stan IKAPI Jawa Tengah, yang mengaku sering mengikuti pameran serupa. (ara)


sumber: http://www.indopos.co.id/index.php?act=detail_c&id=244034

1 Comments:

Blogger yusuf said...

mohon info tentang alamat penerbit KHALISTA SURABAYA, saya mau pesan buku, trims. mohyusuf, mohyusufch9@yahoo.com'

12:13 PM  

Post a Comment

<< Home